Pertama Kalinya Pemkab Sampang Expor Rumput Laut Ke Tiongkok

Redaksi Baranewsjatim

- Redaksi

Rabu, 13 November 2024 - 12:47 WIB

509 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BARANEWSJATIM, SAMPANG – Pemerintah Kabupaten Sampang melepas ekspor rumput laut jenis gracilaria yang dipimpin Asisten Ekonomi dan Pembangunan Pemkab Sampang Sri Andoyo Sudono di Pendapa Trunojoyo Sampang. untuk pertama kalinya ke Tiongkok Selasa (12/11/2024).

 

Sementara secara teknis, ekspor ini berada di bawah kewenangan Dinas Perikanan (Diskan) Sampang.

 

Kepala Diskan Sampang Wahyu Prihartono mengatakan bahwa rumput laut jenis gracilaria proses budidayanya tidak sulit dan bisa dibudidayakan di tambak.

 

“Kita tidak ingin menghilangkan kebiasaan masyarakat menambak ikan bandeng, rumput laut jenis gracilaria dapat dipelihara bersamaan dengan ikan, bahkan plankton yang dihasilkan oleh rumput laut bisa menjadi makanan ikan,” terangnya.

 

 

“Rumput laut gracilaria yang diekspor ini, sebagai upaya untuk meningkatkan perekonomian daerah dan mengembangkan potensi lokal di pasar internasional pungkasnya.

 

Sementara luas lahan yang dijadikan sebagai tempat budidaya rumput laut, saat ini masih sekitar 30 hektare. Diskan menargetkan tahun depan mencapai 200 hektare.Pengiriman saat ini ke Tiongkok sekitar empat ton, kalau tercapai 200 hektare kita targetkan 25 ton setiap panen,” pungkasnya.

 

Kata Wahyu, kegiatan budidaya rumput laut di Sampang bekerja sama dengan PT. Jeeva Bumi Nusantara setelah mendapatkan rekomendasi dari Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Timur.

 

“Bibit sampai pemasaran sudah ditanggung investor, masyarakat sudah tidak bingung lagi hasil rumput lautnya mau dijual ke mana,” ujarnya.

 

Red

Berita Terkait

Rotasi Strategis di Polres Pelabuhan Makassar: Tiga PJU dan Satu Kapolsek Resmi Sertijab
Dekat dengan Warga, Bhabinkamtibmas Pulau Kodingareng Jadi Sahabat Masyarakat
Akuntabilitas: Polres Pelabuhan Makassar Sosialisasi DIPA dan Penandatanganan Pakta Integritas
Reses Komisi III DPR RI, Rudianto Lallo: Apresiasi dan Dukungan untuk Bhabinkamtibmas Polres Pelabuhan Makassar
Bhabinkamtibmas Pulau Barrang Caddi Tingkatkan Patroli Dialogis: Jaga Kamtibmas dan Antisipasi Cuaca Ekstrem
Warga Perantau Sakit Tak Berdaya, Polres Pelabuhan Makassar Hadir Uluran Tangan
Polres Pelabuhan Makassar Bekuk Pelaku Tindak Pidana Persetubuhan Terhadap Anak
Iptu Jerryanto Kanit Laka Polrestabes Makassar Berbagi Tips Mengemudi Aman, Kurangi Kecelakaan Lalu Lintas

Berita Terbaru