Denpom Divif 2 Kostrad Gelar Syukuran Kedatangan Kendaraan Maung Pindad

BARA NEWS JATIM

- Redaksi

Kamis, 30 Januari 2025 - 22:25 WIB

50241 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Malang – Dalam upaya meningkatkan mobilitas dan kesiapan operasional, Detasemen Polisi Militer Divisi Infanteri 2 Kostrad (Denpom Divif 2 Kostrad) menggelar acara syukuran atas kedatangan kendaraan taktis terbaru, Maung Pindad. Acara yang berlangsung di Markas Denpom Divif 2 Kostrad ini dipimpin langsung oleh Komandan Denpom Divif 2 Kostrad, Letkol Cpm Ahmad Suraidy, S.H., M.H. Kamis (30/1/2025).

Dalam sambutannya, Letkol Cpm Ahmad Suraidy menegaskan bahwa kendaraan Maung Pindad memiliki keunggulan off-road yang tinggi serta dirancang khusus untuk mendukung tugas operasional TNI di berbagai medan.

“Kendaraan Maung Pindad memiliki kemampuan off-road yang tinggi serta dirancang khusus untuk kebutuhan operasional TNI. Dengan adanya kendaraan ini, diharapkan dapat mendukung efektivitas dan efisiensi pelaksanaan tugas di lapangan,” ujar Dandenpom.

Kendaraan Maung Pindad dikenal sebagai kendaraan taktis ringan yang memiliki mobilitas tinggi serta dapat digunakan dalam berbagai misi, termasuk patroli, pengawalan, dan operasi militer lainnya. Dengan tambahan alutsista ini, Denpom Divif 2 Kostrad semakin siap dalam menjalankan tugasnya menjaga ketertiban dan keamanan dalam lingkungan TNI.

Acara syukuran ini juga menjadi momen untuk memohon keselamatan dan kelancaran dalam penggunaan kendaraan baru tersebut, sekaligus mempererat kebersamaan di antara prajurit Denpom Divif 2 Kostrad.

Berita Terkait

DPRD Kota Malang Beri Catatan Serius ke Disporapar Terkait Gagalnya Venue Voli Pantai Porprov IX
Ketua Fraksi DPRD Kota Malang, Suryadi, Hadiri Sarasehan dan Launching Program Penggerak Pariwisata dan Lingkungan
Nafia Humaira Menteri Pendidikan BEM Unisma dan DPD RI Lia Istifhama Sinergi Wujudkan Jawa Timur Sebagai Gerbang Baru Nusantara
Suryadi Serap Aspirasi Warga, Pastikan Pendidikan dan Kesehatan Tetap Terjamin di Tengah Efisiensi Anggaran
Ahli Hukum UB Kritik RUU KUHAP, Dua Pasal Dinilai Berpotensi Timbulkan Konflik Kewenangan Jaksa-Polisi
Ariandra Satriagung Pradipta, Putra Mojokerto Terpilih sebagai Duta Budaya Cilik Jawa Timur
Gerak Cepat Evakuasi Korban Kecelakaan Bus di Tol Pandaan-Malang
Mahasiswa Universitas Ciputra dan Singapore University Pelajari Sejarah di Museum Ganesya Malang, Terima Kasih Pak Polisi

Berita Terbaru